Skip to main content

Hati-hati Penipuan Pekerjaan Berkedok Review Tempat Di Google Maps


Beberapa waktu lalu, saya ditawari pekerjaan oleh salah satu perusahaan di bidang jasa pengiklan yang cukup ternama. Pada awalnya saya mendapatkan sebuah pesan WhatsApp dari seseorang yang mengaku salah satu petinggi dari perusahaan tersebut. Dan beliau mengatakan bahwa mendapatkan informasi dari salah satu aplikasi jobs seeker bahwa saya telah melamar ke perusahaan dia bekerja.

Namun, saya sempat berpikir bahwa saya merasa belum pernah mencoba melamar pekerjaan di perusahaan Tersebut. Selama tanya jawab dari pesan WhatsApp tersebut beliau menerangkan bahwa mereka sedang membutuhkan pekerja untuk melakukan review suatu tempat yang ada di Google Maps. Awalnya saya juga sempat menolak, karena status saya sedang bekerja suatu perusahaan. Namun pemberi kerja ini memberikan penjelasan bahwa jika saya mau bergabung dengan perusahaannya maka kita akan mendapatkan penghasilan mulai dari 1,5 juta hingga 2,5 juta perhari hanya dengan melakukan review tempat pada layanan Google Maps.

Karena, tersedia juga untuk pekerjaan part time. Saya pun memberanikan diri untuk mencoba bergabung dengan pemberi pekerjaan ini, dan tidak berselang lama, beliau memberikan test kepada saya untuk melakukan review tempat pada layanan Google Maps. Dan setelah saya melakukan tes tersebut, saya langsung menerima Reward sebesar Rp. 30.000. Saya diarahkan untuk menghubungi asisten beliau melalui pesan Telegram. 

Baca Juga :

Dan memang benar setelah saya menghubungi asistennya. Saya langsung menerima hadiah sebesar 30.000 yang dikirim ke nomor rekening yang saya berikan. Setelah itu saya diajak bergabung dengan sebuah group telegram yang didalamnya merupakan berisi informasi dan juga rangkaian tugas-tugas yang harus kita kerjakan untuk melakukan review tempat di layanan Google Maps. Setiap kali kita melakukan review tempat di Google Maps kita akan mendapatkan 9000 poin,, dan setiap 3 kali review kita bisa langsung chat ke asisten untuk melakukan Reedem Poin dan hadiahnya akan di kirim di transfer.

Setiap tugas akan di refresh setiap 25 menit, dari rangkaian tugas tersebut ada beberapa tugas inti yang dimana kita harus melakukan deposit sejumlah uang namun dengan iming-iming uang akan dikembalikan segera dan akan mendapatkan bonus tambahan lebih besar dari tugas biasa. Nah, Disini saya mulai curiga, kenapa harus melakukan Deposit sejumlah uang jika pekerjaan yang diberikan hanya melakukan review tempat di layanan Google Maps. Dan jika kita tidak melakukan tugas inti, maka kita tidak akan menerima Reedem Poin yang bisa ditukar setelah melakukan 3 kali review di google maps. 

Tidak panjang pikir saya langsung meninggalkan group tersebut karena saya merasa ada yang tidak beres dengan pekerjaan tersebut. Dan dari beberapa tugas yang telah saya lakukan dengan melakukan review tempat di Google Maps saya mendapatkan imbalan sebesar 97 ribu. Menurut saya lumayan lah, untuk beli kuota Internet. Hehehe dan berikut foto transaksi dari hasil kerja melakukan review tempat di Google Maps yang saya lakukan.


Dan beruntung nya saya tidak melakukan tugas yang mengharuskan saya untuk melakukan deposit sejumlah uang dalam rangkaian tugas yang mereka berikan. Mungkin bisa saja uang saya tidak kembali. Nah, pelajaran yang harus kita ambil dari sini adalah kita harus tetap berhati-hati dan jangan mudah percaya dengan beberapa tawaran baik itu pekerjaan yang menawarkan gaji yang cukup fantastis. Namun, harus mengeluarkan uang kita terlebih dahulu. 

Dan seperti contoh kasus yang pernah saya alami ini mereka melakukannya dengan sangat baik, dan dibuat sedemikian rupa agar kita percaya. Yang pada akhirnya bisa merugikan kita. Namun, dalam kasus ini saya sih tidak merasa kerugian sebenarnya. Hehe 

Bagi kalian yang memiliki pengalaman yang sama dan tawari pekerjaan dengan hasilnya menggiurkan coba untuk di teliti lagai apa pekerjaannya dan tugas-tugas apa yang harus kita lakukan. Tetap waspada, dan jika harus memiliki transfer menurut saya lebih baik dihindari.

Akhir Kata

Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami, jangan lupa untuk berlangganan newsletter dari kami. Agar kalian bisa mendapatkan update informasi terbaru secara gratis dari blog ini.

Comments

Popular posts from this blog

Top Up Saldo DigiPos Via Dana Gratis Biaya Admin

Tata Cara Buka Usaha Minuman Es Teh Poci, Begini Caranya..

Cara Daftar Kartu Member Lotte Mart & Lotte Grosir Online

Cara Daftar Chip Dompul XL Terbaru

Subscribe Newsletter

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

About Info Kaleng Kaleng

Blog informasi seputar penggunaan aplikasi mobile yang bermanfaat untuk keperluan sehari - hari. more →