Skip to main content

Cara Mengirim Foto Sekali Buka Melalui WhatsApp


WhatsApp merupakan salah satu aplikasi sosial media yang saat ini menjadi alat komunikasi yang paling sering digunakan masyarakat Indonesia, setiap orang yang menggunakan smartphone sudah pasti memiliki akun WhatsApp. Hal tersebut sangat wajar karena WhatsApp merupakan aplikasi sosial media yang sangat mudah digunakan oleh seluruh kalangan. Ditambah lagi pembaruan fitur dari WhatsApp selalu update apalagi masalah keamanan privasi penggunanya.

WhatsApp terus berkomitmen untuk memberikan yang terbaik terkait keamanan privasi penggunanya. Salah satu contoh fitur nya adalah pengiriman gambar sekali buka, dengan adanya fitur kirim gambar sekali buka dari WhatsApp ini merupakan upaya dalam meningkatkan keamanan privasi untuk para pengguna nya. Yang dimana media gambar yang kita kirim kepada seseorang tidak di salah gunakan atau di sebarluaskan ke orang lain.

Baca Juga :

Dengan begitu penerima media gambar melalui pesan WhatsApp hanya bisa melihat satu kali saja dan akan otomatis terhapus oleh WhatsApp jika kita mengaktifkan pengiriman media gambar sekali buka. Untuk fitur kirim gambar sekali buka dari WhatsApp ini sudah bisa kita gunakan pada aplikasi WhatsApp versi terbaru.

Cara Mengirim Media Gambar WhatsApp Sekali Buka


Untuk menggunakan fitur pengiriman media foto sekali buka di aplikasi WhatsApp caranya cukup mudah, dan pastikan aplikasi WhatsApp kamu sudah terupdate ke versi terbaru. Dan berikut cara mengirim media foto sekali buka di aplikasi WhatsApp.
  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Pilih Kontak yang akan kalian kirimkan Foto
  • Pilih tombol lampirkan Foto
  • Pilih foto di galeri yang akan di kirim
  • Sebelum dikirim kita klik tombol angka satu di atas tombol kirim. Sampai angka 1 muncul.
  • Kemudian kirim foto tersebut
  • Maka pada tampilan chat akan muncul tanda angka 1, dimana penerima hanya bisa membuka foto sekali saja dan akan otomatis terhapus jika sudah dibuka.

Itu dia penjelasan singkat yang bisa saya sampaikan tentang cara mengirimkan media foto di WhatsApp hanya sekali buka, fitur ini sangat bermanfaat sekali bagi kalian yang ingin melindungi privasi melalui sosial media WhatsApp, mudah-mudahan bisa bermanfaat dan mudah untuk dipahami, dan jangan lupa ikuti terus update informasi terbaru dari blog ini dengan cara berlangganan newsletter dari kami.

Comments

Popular posts from this blog

Top Up Saldo DigiPos Via Dana Gratis Biaya Admin

Cara Top Up Saldo Starbucks Card Via DANA

Bayar Belanja Di AliExpress Menggunakan DOKU Wallet

Yang Mau Buka Usaha Minuman Es Teh Nusantara. Cek Disini..

Subscribe Newsletter

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

About Info Kaleng Kaleng

Blog informasi seputar penggunaan aplikasi mobile yang bermanfaat untuk keperluan sehari - hari. more →