Kehadiran aplikasi Chatting seperti WhatsApp lah yang mulai mengurangi penggunaan fitur SMS dan Panggilan Suara. Aplikasi chatting sebenarnya nya banyak mulai Line, WeChat, dan Telegram. Namun sayangnya belum bisa menandingi pengguna aplikasi WhatsApp untuk wilayah Indonesia. Karena kemudahan fiturnya, bahkan orang awam pun bisa menggunakan aplikasi WhatsApp.
Bagi pengguna baru WhatsApp, mungkin tidak menyadari bahwa WhatsApp bisa melakukan download otomatis gambar dan juga Video yang kita dapatkan dari orang lain, atau bisa juga kiriman dari Group WhatsApp yang biasanya suka share file-file seperti gambar dan juga Video dari para anggotanya, mending kalau yang di share file yang bermanfaat, kebanyakan file porno yang sering di share..hehe
Baca Juga :
Dengan adanya fitur download otomatis tersebut mengakibatkan file gambar dan vide akan otomatis terbuka dan masuk ke galeri kita dampaknya adalah yang pertama penyimpanan handphone kita menjadi penuh jika terus dibiarkan dan akan mempengaruhi kinerja Handphone kita, yang kedua kuota internet kita akan cepat habis jika file gambar dan video terus-terusan ter-download otomatis.
Apakah Fitur Download Otomatis Gambar Dan Video WhatsApp Bisa Di Nonaktifkan?
Tentu saja sangat bisa, kkta diberikan pilihan oleh WhatsApp untuk Menonaktifkan Download Otomatis Gambar Dan Video atau Dibiarkan saja, agar foto dan Video secara otomatis terbuka namun jika dibiarkan konsekwensinya seperti yang tadi saya katakan akan berdampak pada penyimpanan dan juga Kuota Internet kita. Dan untuk cara menonaktifkan download otomatis gambar dan video di Aplikasi WhatsApp, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.
Langkah-Langkah Menonaktifkan Download Otomatis Gambar Dan Video WhatsApp
- Buka Aplikasi WhatsApp
- Lalu pilih tombol "Titik 3" dipojok kanan atas.
- Selanjutnya klik Menu "Setelan".
- Dan pilih menu "Penyimpanan dan Data".
- Lalu aktifkan Mode "Kurangi Penggunaan Data".
- Pada pilihan Unduh otomatis Media, klik pilihan "Saat menggunakan Data Seluler" Jangan di centang semua pilihan media dan klik "OK".
- Dan klik "Saat menggunakan WiFi" juga sama jangan centang semua media dan klik "OK". Tujuannya agar gambar dan Video yang masuk melalui WhatsApp tidak ter-download otomatis, dan untuk mendownload gambar kita bisa pilih gambar dan video yang hanya ingin kita buka saja.
- Selanjutnya di Menu Kualitas media Unggahan kita klik dan pilih "Penghematan Daya" dan klik "OK" untuk menyimpan pengaturan.
Nah, itu dia pengaturan yang bisa kita gunakan untuk menonaktifkan download otomatis gambar dan video di aplikasi WhatsApp. Cara tersebut sangat efektif untuk menghemat Data Internet Kita dan juga penyimpanan pada Handphone.
Akhir Kata
Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami. Dan jangan lupa untuk klik tombol Subscribe dihalaman blog ini. Untuk mendapatkan informasi terbaru lainnya.
0 Comments