WhatsApp merupakan aplikasi chatting yang saat ini banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, karena kemudahan dalam menambah teman kontak tdiak menggunakan kode-kode tertentu atu PIN.
Selain itu fitur dari aplikasi WhatsApp sangat membantu kita dalam hal bertukar file dan informasi. Kita bisa berkirim gambar, Pesan Suara, melakukan Panggilan, dan juga melakukan Video Call secara gratis. Selain itu juga di aplikasi WhatsApp kita bisa membuat komunitas dengan fitur Group WhatsApp. Group WhatsApp bisa dibuat oleh setiap orang baik group perusahaan, group komunitas, dan juga gorup teman tongkrongan.
Namun terkadang jika terlalu banyak masuk ke dalam group WhatsApp, kita akan merasa risih karena terlalu banyak notifikasi masuk ke dalam Handphone kita. Jika notifikasi nya penting sih Oke-Oke saja, namun kebanyakan notifikasi masuk ke group WhatsApp hanya lelucon atau pembahasan yang kurang penting bagi kita. Dan jika kalian suka bermain game online menggunakan Handphone akan sangat menggangu karena notifikasi group WhatsApp menghalangi layar Handphone kita.
Ingin keluar grup WhatsApp secara langsung tapi takut disangka tidak sopan, tapi jika bertahan ada di dalam group WhatsApp sangat menggangu sekali. Tapi kalian jangan khawatir, kalian bisa keluar group WhatsApp dengan car sopan dan tidak menyinggung anggota serta admin group. Berikut ini beberapa contoh kalimat ketika kita ingin keluar dari group WhatsApp.
1. Kata-Kata Keluar Group WhatsApp Pekerjaan
Contoh 1 :
"Dear Bapak/Ibu
Saya izin leave group, dikarenakan masa kerja saya sudah berakhir di perusahaan ini. Jadi mohon maaf Jika ada salah kata dan perbuatan. Semoga kita bisa bekerjasama kembali di lain kesempatan.
Terma Kasih"
Contoh 2 :
"Kepada Bapak / Ibu
Saya izin Pamit dari gorup ini, karena terhitung hari ini saya sudah mengundurkan diri dari perusahaan ini.
Terimakasih atas ilmu dan bimbingannya, Mohon maaf Jika ada salah baik disengaja maupun tidak disengaja. Sukses selalu."
Contoh 3 :
"Dear Bapak/Ibu
Izin pamit dari grup ini, dikarenakan masih kerja saya sudah habis diperusahaan ini. Terima kasih atas ilmu dan bimbingannya selama ini, semoga ilmu yang saya dapatkan dari perusahaan ini, bisa saya aplikasikan di tempat selanjutnya. Mohon maaf Jika ada salah kata dan perbuatan. Semoga sukses selalu".
2. Kata-Kata Keluar Group Komunitas
Contoh 1 :
"Kepada Anggota dan Admin Group
Saya izin leave group, dikarenakan spek Handphone saya kurang memadai sehingga sering Hang ketika menerima banyak notifikasi, terimakasih atas kesempatannya untuk bergabung di komunitas ini. Semoga bisa berjumpa lagi dilain kesempatan."
Contoh 2 :
"Kepada Rekan-Rekan Semua
Saya izin leave group, karena saya akan fokus ke pekerjaan sementara waktu. Terima kasih atas kesempatannya bisa bergabung dengan komunitas ini. Semoga bisa bergabung kembali dilain kesempatan."
3. Kata-kata Keluar Group Tongkrongan
Contoh 1 :
"Hallo Brody
Gw izin leave group sementara waktu
Karena gw mau fokus ke pekerjaan, jika ada perlu sama gw, jangan sungkan japri aje ye."
Contoh 2 :
"Hallo Cok,
Gw izin left group sementara waktu,
Karena spek hp gw kentang jadi sering Hang kalo banyak notifikasi, jika ada perlu bisa japri aja. "
4. Kata Kata Keluar Group Alumni Sekolah
Contoh 1 :
"Kepada Teman-teman seperjuangan
Saya mohon maaf dan izin leave group sementara waktu, Karena Handphone Sering Hang / error. Tolong japri saya jika ada kegiatan reunian. See U all."
Contoh 2 :
"Kepada Anggota dan Admin Group
Saya izin leave sementara waktu, Karena sedang fokus pada pekerjaan, senang bisa berkumpul kembali dengan teman-teman seperjuangan. Jika ada kegiatan reunian tolong japri saya. Terimakasih".
Nah, itu dia beberapa contoh kata-kata jika kalian ingin keluar dari group WhatsApp dengan cara yang halus dan tidak menyinggung anggota group tersebut.
Akhir Kata
Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah untuk dipahami. Dan jangan lupa klik tombol Subscribe dihalaman blog ini. Untuk mendapatkan informasi terbaru lainnya.
0 Comments