Cara Bayar Belanja Tokopedia & TikTok Shop Menggunakan Kredivo


Metode pembayaran PayLater saat ini memang sedang trend di kalangan masyarakat terutama pada kalangan milenial dan Gen Z. PayLater menjadi salah satu alat bayar yang paling banyak digunakan masyarakat ketika melakukan transaksi pembelian barang secara online dibeberapa marketplace Ternama.

Salah satunya layanan PayLater yang sudah tidak asing lagi yaitu Kredivo yang menjadi salah satu layanan penyedia PayLater yang sudah banyak digunakan oleh masyarakat. Karena Kredivo sudah bisa digunakan dibeberapa Marketplace seperti Shopee, Tokopedia dan juga TikTok Shop. Selain bisa digunakan secara online Kredivo juga bisa kita juga untuk berbelanja secara offline apalagi dengan adanya fitur pembayaran QRIS.




Saya sendiri sudah menggunakan Kredivo hampir 1 tahun lebih dan tidak pernah ada masalah, karena memang saya selalu bayar tepat waktu. Walaupun banyak penyedia layanan PayLater lain, Kredivo masih menjadi pilihan utama bagi pengguna layanan PayLater dengan bunga yang cukup terjangkau dibandingkan dengan PayLater lainnya. Selain itu juga Kredivo banyak bekerjasama dengan merchant ternama. Sehingga lebih mudah digunakan untuk keperluan sehari-hari.

Bayar Belanjaan Tokopedia & TikTok Shop Menggunakan Kredivo


Pada postingan kali ini saya akan coba menjelaskan sedikit, cara penggunaan PayLater Kredivo untuk berbelanja di Marketplace Tokopedia dan juga TikTok Shop. Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya tentang cara berbelanja Di aplikasi Shopee menggunakan Kredivo, ternyata cara nya tidak jauh berbeda. Kita hanya perlu mendapatkan Kode Bayar yang bisa kita dapatkan saat melakukan transaksi pembelian barang di Marketplace tersebut, hanya bedanya penggunaan Bank yang kita pilih saja. Ok, tanpa panjang lebar begini cara berbelanja di Tokopedia dan TikTok Shop menggunakan Kredivo.

1. Belanja Di Tokopedia Menggunakan Kredivo

  • Buka aplikasi Tokopedia
  • Kemudian CheckOut Barang yang akan kita beli.
  • Setelah itu pilih pembayaran menggunakan Transfer Bank
  • Pilih Virtual Bank BRI ( BRIVA )
  • Setelah mendapatkan Nomor Virtual Account BRIVA, buka Aplikasi Kredivo.
  • Lalu pilih layanan Belanja di Tokopedia
  • Salin Kode Virtual BRIVA dan pilih Kategori Belanja
  • Langkah terakhir Pilih Tenor dan masukkan PIN transaksi Kredivo kalian lalu klik tombol Bayar

2. Belanja Di TikTok Shop Menggunakan Kredivo


  • Buka aplikasi TikTok
  • Lalu masuk Menu Shop, pilih barang yang akan kita CheckOut
  • Pilih Pembayaran Menggunakan Transfer Bank BRIVA, dan Salin Kode Virtual Account nya.
  • Setelah itu buka aplikasi Kredivo
  • Kemudian pilih layanan Belanja di TikTok Shop
  • Laku tempelkan kode Bayar yang kita dapatkan dan pilih juga Kategori Belanja.
  • Langkah terakhir Pilih Tenor dan masukkan PIN transaksi Kredivo kalian. Dan klik tombol Bayar

Nah, gimana cukup mudah bukan untuk berbelanja kebutuhan di Tokopedia dan TikTok Shop Menggunakan layanan PayLater Kredivo. Untuk berbelanja menggunakan Kredivo tentunya kalian harus sudah terdaftar dan juga memiliki limit yang cukup ya, untuk mendapatkan limit tambahan di Kredivo kalian harus rajin menggunakan Kredivo sebagai metode pembayaran dan bayar angsuran tepat waktu agar limit yang kalian miliki bisa bertambah.

Akhir Kata

Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami, jangan lupa untuk Share dan berlangganan newsletter dari blog ini. Agar kalian bisa mendapatkan update informasi terbaru dan menarik lainnya secara gratis.

Post a Comment

0 Comments