Cari Bus Lebih Mudah Dengan SiAnteng


Transportasi massal memang sangat dibutuhkan oleh negara Indonesia, dimana kemacetan selalu menjadi masalah yang hampir setiap hari dialami oleh masyarakat khususnya di Kota-Kota besar di Indonesia. Kebutuhan transportasi massal memang dipercaya dapat mengurai kemacetan lebih cepat untuk saat ini. 

Kepemilikan kendaraan pribadi yang begitu mudah di Indonesia, menjadi salah satu faktor angka kemacetan di Kota besar semakin meningkat. Ditambah lagi dengan ongkos untuk transportasi umum yang bisa dibilang masih relatif mahal dan juga kecepatan nya yang bisa dibilang kurang tepat waktu.

Di provinsi jawa tengah, kini ada sebuah aplikasi yang di luncurkan oleh pemerintah setempat yang bernama SiAnteng, aplikasi ini berfungsi untuk membantu masyarakat yang ingin menggunakan moda transportasi umum seperti Bus. Dengan SiAnteng kini masyarakat bisa mengakses moda transportasi umum lebih mudah. Kita bisa mengetahui rute transportasi yang akan kita pilih dan juga kita bisa mengetahui waktu tiba transportasi tersebut.

Baca Juga :

Tentunya dengan adanya aplikasi mobile SiAnteng ini kita dapat lebih mudah mengatur waktu jika ingin bepergian menggunakan transportasi umum. Apalagi untuk turis asing yang sedang berkunjung ke daerah Jawa Tengah, mereka bisa mengakses layanan SiAnteng jika ingin menggunakan transportasi umum seperti Bus di wilayah Jawa Tengah. Untuk mendapatkan aplikasi SiAnteng ini kalian bisa download melalui market aplikasi seperti Google PlayStore maupun AppStore. 

Cara Menggunakan Aplikasi SiAnteng


Untuk penggunaan aplikasi SiAnteng bisa dibilang sangat mudah sekali, cukup login menggunakan akun google di handphone kalian maka kita sudah bisa mengakses berbagai fitur informasi rute dan juga jadwal keberangkatan transportasi umum pada aplikasi tersebut. Ada beberapa fitur yang bisa kalian gunakan pada aplikasi SiAnteng tersebut, dan berikut ini saya jelaskan beberapa fitur yang tersedia di aplikasi SiAnteng

1. Cek Info Rute Bus Jawa Tengah


Fitu pertama yang kalian dapatkan gunakan di aplikasi SiAnteng ini adalah info rute perjalanan menggunakan transportasi tipe Bus. Disini kita bisa  rute yang bisa kita lalui ketika bepergian menggunakan bus untuk wilayah Jawa Tengah. Dan berikut cara menentukan rute perjalanan melalui aplikasi SiAnteng.
  • Buka aplikasi SiAnteng
  • Lalu pilih Menu Ekplorer
  • Kemudian kita isi Titik Keberangkatan dan Juga Titik Tujuan. 
  • Selanjutnya kita klik tombol Cari  dengan menekan tombol Enter pada keyboard Handphone
  • Maka akan muncul petunjuk arah dan juga Kendaraan apa saja yang bisa kita gunakan untuk menuju ke sana


2. Cek Rute Berdasarkan Koridor Bus


Yang selanjutnya kita bisa mengakses info rute berdasarkan Koridor Keberangkatan bus. Ada beberapa Koridor bus yang bisa kita akses meplikasi SiAnteng tersebut.  Dan berikut cara melakukan rute berdasarkan Koridor di aplikasi SiAnteng
  • Buka aplikasi SiAnteng
  • Lalu klik menu Info Rute
  • Pilih Rute Berdasarkan Koridor
  • Selanjutnya akan muncul Rute Busa yang akan dilalui melalui koridor yang kita pilih.

3. Cari Bus Terdekat Disekitar


Yang terakhir fitur yang bisa kita gunakan adalah Cari Bus Disekitar. Fitur ini memungkinkan kita mencari transportasi umum Bus di area sekitar kita. Dengan begitu kita dapat dengan mudah untuk mencari kendaraan yang bisa kita gunakan untuk melakukan perjalanan kita. Dan berikut cara menggunakan fitur cari bus Disekitar.
  • Buka aplikasi SiAnteng
  • Lalu klik menu AR Shelter
  • Setelah itu akan muncul map radar pada kiri atas layar Handphone kita. Dan akan terdeteksi jika ada Kendaraan Umum disekitar kita dengan radius hingga 5 KM.


Nah, itu dia penjelasan singkat yang bisa saya sampaikan tentang aplikasi Info Rute Wilayah Jawa Tengah yang bernama SiAnteng. Tentunya dengan adanya layanan ini masyarakat sekitar maupun pendatang bisa lebih mudah untuk mengakses layanan transportasi umum dan memberikan arahan kepada masyarakat untuk menggunakan mode transportasi apa saja yang bisa kita gunakan. Mudah-mudah aplikasi seperti ini juga bisa digunakan do seluruh wilayah Indonesia.

Akhir Kata

Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami, jangan lupa untuk berlangganan newsletter dari kami. Agar Kalian bisa mendapatkan update informasi terbaru dan menarik lainnya secara gratis dari blog ini.

Post a Comment

0 Comments