Aplikasi Penghasil Bitcoin Bagi Pecinta Olahraga


Pada dasarnya koin crypto seperti Bitcoin dan juga alt coin lainnya bisa kita dapatkan dengan cara membelinya di market uang crypto atau melakukan penambangan secara digital. Namun berbeda dengan koin crypto yang satu ini, dimana kita bisa mendapatkan koin tersebut dengan cara menukarkan jumlah aktivitas pergerakan tubuh kita sehari-hari loh. 
Sweatcoin merupakan koin crypto yang bisa kita dapatkan melalui aplikasi mobile, dan melakukan tracking akitivitas harian kita. Dan jika total aktivitas harian kita memenuhi standar penukaran maka secara otomatis kita akan mendapatkan koin crypto tersebut. Apalagi jika kamu yang suka sekali dengan olahraga seperti joging, gym, bersepeda maka kesempatan mendapatkan Sweatcoin akan lebih besar dengan aktivitas biasanya. Sistem kerja untuk mendapatkan Sweatcoin ini cukup unik, karena hanya dengan banyak bergerak maka kita bisa mendapatkan coin tersebut.


Baca Juga :

Sweatcoin akan lebih efektif jika kita menggunakan tools tambahan seperti Google Fit yang bisa memonitor semua pergerakan tubuh kita dalam 1 perangkat.  Tapi yang tidak memiliki perangkat google fit juga masih bisa kok mendapatkan Sweatcoin, namun hasilnya kurang efektif kalau menurut saya. Jika sudah mendapatkan Sweatcoin, lalu untuk apa coin tersebut? 

Nah, Sweatcoin ini bisa kita pergunakan untuk ditukarkan dengan berbagai macam hadiah menarik mulai dari Voucher belanja Amazon sebesar 25 Dollar, Apple Air Tag, Paket Langganan Netflix, Voucher Belanja Di Adidas Store sebesar 20 dollar dan masih banyak lagi hadiah menarik yang dapat kita tukarkan dengan Sweatcoin. Pada aplikasi Sweatcoin juga terdapat beberapa Challenge atau tantangan yang bisa menambah pendapatan Sweatcoin kalian.

Ok, tanpa panjang lebar saya akan coba jelaskan sedikit tentang bagaimana cara daftar salah satu koin Crypto yang bisa didapatkan dengan cara banyak berolahraga ini. Bagi, yang belum tahu bisa simak baik-baik penjelasan berikut ini.

Daftar Akun Wallet Sweatcoin


Agar kalian bisa mengumpulkan koin Sweatcoin ini, sebelumnya kita harus membuat dompetnya terlebih dahulu, dan aplikasi dompet Sweatcoin ini bisa di unduh secara gratis market aplikasi seperti Google PlayStore maupun AppStore. Jadi kalian tinggal download saja aplikasinya. Untuk link pendaftaran akun wallet Sweatcoin bisa, kalian klik link dibawah ini.


  • Buka aplikasi Sweatcoin
  • Lalu klik SignUp With Google
  • Kemudian pilih alamat email yang akan kalian daftarkan.
  • Selanjutnya jika kalian menggunakan Tools Seperti Google Fit kalian bisa klik tombol Enable Google Fit, dan bagi yang tidak punya klik Skip saja
  • Setelah itu kita klik tombol Allow Step Counting untuk mulai masuk ke aplikasi Sweatcoin.

  • Setelah masuk ke aplikasi Sweatcoin kita lengkapi lokasi kita, pilih Indonesia dan klik Confirm Country Selection
  • Untuk selanjutnya kita akan mengaktifkan Wallet Sweatcoin di aplikasi tersebut, dengan cara masuk ke menu Dompet, kemudian klik tombol Activate Wallet.
  • Masukan alamat email kita lalu centang Syarat dan Ketentuan, kemudian klik tombol Send Me Code.
  • Maka akan dikirim kode aktivasi untuk mengaktifkan Wallet Sweatcoin kita, setelah itu masukkan kode tersebut. Dan jika benar maka Wallet Sweatcoin kita akan otomatis aktif dan dapat digunakan untuk mengumpulkan koin Sweatcoin yang kita dapatkan.


1. Cara Menukarkan Coin Sweatcoin


Jika koin Sweatcoin kita sudah cukup terkumpul banyak maka kita bisa tukarkan koin tersebut dengan beragam hadiah menarik. Seperti yang sudah saya jelaskan tadi ada banyak voucher dan juga Hadiah yang bisa kita dapatkan dengan Sweatcoin.
  • Buka aplikasi Sweatcoin
  • Lalu kita pilih menu Shop
  • Kemudian pilih hadiah berupa voucher belanja yang ingin kita tukarkan.
  • Selanjutnya kita klik tombol Swip Up To Buy untuk mendapatkan hadiah voucher belanja tersebut.


2. Mengikuti Tantangan Untuk Meningkatkan Pendapatan Sweatcoin


Ada beberapa challenge atau tantangan yang dapat kita ikuti untuk meningkatkan pendapatan koin Sweatcoin di aplikasi tersebut, caranya sebagai berikut.
  • Buka aplikasi Sweatcoin
  • Lalu pilih menu Challenge
  • Kemudian pilih dan klik challenge yang ingin kalian,
  • Selanjutnya klik tombol Join Challenge untuk mengikuti Tantangan yang akan menambah penghasilan Sweatcoin kalian.


Nah, itu dia penjelasan singkat yang bisa saya sampaikan tentang koin Sweatcoin ini. Menurut saya, dengan adanya koin reward seperti ini akan lebih membuat masyarakat bersemangat untuk berolahraga atau aktivitas lain yang dapat menyehatkan tubuh kita. Harus kita apresiasi dengan kehadiran Sweatcoin ini, kalau bisa lebih banyak lagi aplikasi koin Crypto yang lebih bermanfaat lagi. Agar masyarakat lebih tertarik dengan kehadiran mata uang Cryptocurrency.

Akhir Kata

Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami, jangan lupa untuk berlangganan newsletter dari kami. Agar kalian bisa mendapatkan update informasi terbaru secara gratis dari blog ini.

Post a Comment

0 Comments