Skip to main content

Berlangganan Netflix Dengan Pulsa Telkomsel


Penyedia Layanan Streaming Online berlangganan seperti Netflix saat ini memang lebih digandrungi oleh beberap masyarakat, karena dalam layanan streaming seperti Netflix,  kita dapat menonton acara TV, Serial maupun Film favorit tanpa iklan yang mengganggu.

Selain itu beberapa program hiburan digital yang disediakan oleh Netflix terbilang up to date dan juga memiliki rating yang sangat bagus. Terlebih lagi kita bisa menikmati layanan tontonan dengan kualitas gambar berfitur Ultra HD, sehingga mata kita dimanjakan dengan gambar yang jernih. Selain itu, paket langganan Netflix beragam, sehingga bisa disesuaikan dengan kantong dan juga kebutuhan kita, dan kita hanya perlu membayar biaya berlangganan saja, tanpa ada biaya tambahan. Ya, paling penggunaan kuota internet saja yang harus kalian perhatikan.


Baca Juga :


Di Medsos banyak sekali yang melakukan jual beli akun Netflix. Yang padahal saat ini berlangganan akun Netflix lebih mudah sekali kita lakukan, apalagi dengan hadirnya layanan berlangganan Netflix di aplikasi My Telkomsel. Nah, para pengguna Telkomsel saat ini, bisa membeli paket langganan Netflix yang bisa kalian lakukan di aplikasi My Telkomsel.

Dengan adanya layanan terbaru dari Telkomsel ini tentunya sangat memudahkan para pengguna setia mereka untuk berlangganan paket Streaming Online seperti Netflix dengan harga yang terjangkau. Dan tentunya, kita tidak perlu lagi beli akun Netflix yang sering di promosikan di berbagai macam platform media sosial.

Cara Berlangganan Layanan Netflix Telkomsel


Bagi kalian yang ingin membeli paket berlangganan Netflix menggunakan Pulsa Telkomsel, caranya cukup mudah kalian hanya perlu download aplikasi MyTelkomsel terlebih dahulu dan login ke aplikasi tersebut dengan menggunakan Nomor Telkomsel kalian. Nah, berikut ini cara berlangganan paket Netflix di My Telkomsel.

Cara Beli Paket Netflix Di MyTelkomsel


Setelah kita login ke akun MyTelkomsel, dengan nomor Handphone kita, selanjutnya kita bisa mulai melakukan pembelian paket langganan Netflix sesuai dengan kebutuhan, dan berikut ini car membeli paket Netflix di MyTelkomsel.
  • Buka aplikasi MyTelkomsel
  • Kemudian pilih Menu "Belanja".
  • Lalu klik Menu "Hiburan".
  • Dan pilih paket "Netflix".
  • Maka akan muncul berbagai macam paket langganan Netflix.
  • Ada beberapa paket langganan Netflix yang kalian bisa beli.
  • Netflix Mobile : hanya bisa diakses melalui perangkat Handphone dan Tablet.
  • Netflix Basic : Paket Netflix dengan kualitas gambar Standar Definition
  • Netflix Standard : Paket Netflix dengan kualitas gambar High Definition
  • Netflix Premium : Paket Netflix dengan kualitas gambar Ultra HD 4K.
  • Kalian bisa pilih paket Netflix sesuai kebutuhan, dengan cara klik paket tersebut.
  • Setelah itu klik tombol "Berlangganan" untuk membeli paket layanan Netflix tersebut.


Cara Aktivasi Paket Netflix Telkomsel


Setelah kita membeli paket langganan Netflix yang kita pilih, selanjutnya kita lakukan aktivasi agar paket yang kita beli bisa digunakan di aplikasi Netflix. Nah, berikut cara melakukan aktivasi paket Netflix Telkomsel.
  • Lakukan verifikasi Nomor Telkomsel yang digunakan sebagai akun Netflix. Dan pastikan Nomor Handphone yang kalian Masukkan sesuai dengan Nomor Telkomsel yang didaftarkan.
  • Lakukan Registrasi dan Login, dengan klik Link aktivasi yang di kirim oleh Netflix atau 99433.
  • Jika kalian sudah memiliki akun Netflix Sebelumnya. Akun tersebut harus dikaitkan dengan paket  Bundling Telkomsel-Netflix.
  • Dan jika kalian tidak kaitkan dengan Paket Telkomsel-Netflix, maka akan terus muncul tagihan langganan.
  • Paket Telkomsel-Netflix akan menggantikan akun kita sebelumnya jika proses integrasi akun selesai lakukan.

Nah, itu dia penjelasan singkat yang bisa saya sampaikan tentang tata cara berlangganan layanan paket Netflix menggunakan Pulsa Telkomsel. Netflix yang merupakan Layanan video streaming dengan beragam kualitas gambar yang bisa kita nikmati. Tentunya dengan kemudahan layanan langganan paket Netflix dari Telkomsel ini, memudahkan pengguna setia Netflix untuk membeli paket langganan mereka.

Akhir Kata

Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami, jangan lupa untuk klik tombol Subscribe dihalaman blog ini. Agar kalian tidak ketinggalan informasi terupdate lainnya.

Comments

Popular posts from this blog

Top Up Saldo DigiPos Via Dana Gratis Biaya Admin

Cara Daftar Chip Dompul XL Terbaru

Cara Beli Tiket ProLiga Di PLN Mobile

Cara Daftar Kartu Member Lotte Mart & Lotte Grosir Online

Subscribe Newsletter

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

About Info Kaleng Kaleng

Blog informasi seputar penggunaan aplikasi mobile yang bermanfaat untuk keperluan sehari - hari. more →