Skip to main content

Cara Top Up Saldo Starbucks Card Via DANA


Starbucks Card
merupakan kartu member untuk pelanggan dari salah satu kedai kopi ternama yaitu Starbucks. Dengan memiliki Starbucks Card kita bisa banyak mendapatkan manfaat mulai dari penawaran hingga promo produk ketika berbelanja di Starbucks store. Kedai kopi asal Amerika ini memang menjadi tempat untuk ngopi dan nongkrong yang cocok untuk keluarga, teman tongkrongan dan kolega bisnis, karena Starbucks Store dijamin bersih, aman dan nyaman untuk bersantai sambil ngopi.

Starbucks Card Buka hanya memiliki fungsi untuk mendapatkan promo & reward saja, tapi fungsi lain dari kartu Starbucks Card ini adalah dapat digunakan sebagai alat pembayaran untuk pembelian produk minuman dan makanan di Starbucks store. Dengan adanya Starbucks Card memungkinkan pelanggan setia produk Starbucks dapat melakukan transaksi secara Cashless. Jadi ketika kita berkunjung ke Starbucks Store, kita tidak perlu repot-repot lagi bawa uang cash, cukup isi saldo Kartu Starbucks Card kalian dan gunakan sebagai alat pembayaran di Starbucks Store. Dan pastinya dengan melakukan transaksi di Starbucks Store Menggunakan Starbucks Card kita akan mendapatkan tambahan Stars dan juga ada penawaran menarik lainnya yang bisa kita dapatkan.

Metode Top Up Saldo Starbucks Card


Metode top up Atau Isi saldo Starbucks Card untuk saat ini hanya tersedia melalui metode transfer bank saja, mulai dari bank BNI, BRI, Mandiri, Permata Bank dan BCA. Belum tersedia metode pengisian saldo melalui Minimarket dan Aplikasi Dompet Digital. Namun, ada satu trik agar Starbucks Card kalian bisa di isi saldo melalui aplikasi Dompet Digital. Dan salah satunya aplikasi yang mampu melakukan pengisian saldo Starbucks Card adalah DANA.  

Baca Juga :

Dengan menggunakan aplikasi DANA kita dapat dengan mudah untuk melakukan pengisian Saldo Starbucks Card, jika kita sedang malas antri di ATM atau memang kita tidak memiliki Akun Bank yang disediakan oleh Starbucks. Selain itu kita juga bisa terbebas dari biaya tambahan seperti Admin untuk Pengisian saldo Starbucks Card kita. Karena aplikasi DANA memiliki Promo gratis biaya admin untuk Pengiriman atau transfer uang ke Nomor Rekening Bank sebanyak 10x setiap bulan.

Cara Isi Saldo Starbucks Card Via DANA


Untuk melakukan pengisian saldo/Top Up Starbucks Card melalui aplikasi DANA caranya gampang banget, kalian cukup salin kode pembayaran untuk melakukan pengisian saldo Starbucks Card di aplikasi Starbucks App,  dan lakukan fitur Transfer ke Rekening Bank di Aplikasi DANA. Untuk penjelasan lebih lanjut cara isi saldo Starbucks Card via DANA, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

1. Salin Kode Pembayaran Top UP Saldo Starbucks Card 

Agar pengisian saldo Starbucks Card kalian lebih mudah kalian bisa gunakan aplikasi Starbucks App yang tersedia di PlayStore AppStore di Handphone Kalian. Daftarkan diri anda dan tambahkan Nomor Starbucks Card kalian di aplikasi tersebut. Lalu ikuti cara pengisian saldo Starbucks Card berikut ini.
  • Buka dan Log-in aplikasi Starbucks Indonesia
  • Lalu kita pilih Menu "Pay", dan gulirkan sampai kita masuk menu Virtual Akun untuk melakukan pengisian Saldo Starbucks Card.
  • Selanjutnya kita pilih besaran Nominal untuk pengisian Saldo Starbucks Card, minimal sebesar 50.000, dan klik tombol " Top Up".
  • Setelah itu, kita pilih salah satu akun Bank yang tersedia di Aplikasi Starbucks Indonesia (Agar kalian bisa melakukan pengisian saldo Starbucks Card di aplikasi DANA saya sarankan pilih Bank BCA)
  • Kemudian klik tanda Panah di sebelah kanan akun Bank tersebut, dan akan muncul Kode Pembayaran yang berupa Nomor Virtual Akun untuk kita gunakan sebagai alat pengisian saldo Starbucks Card.
  • Jika sudah muncul kode pembayaran tersebut lalu klik klik tombol "Copy". Untuk mendapatkan kode pembayaran tersebut.
2. Proses Pengisian Saldo Starbucks Card di Aplikasi DANA

Setelah kita mendapatkan kode pembayaran yang berupa Nomor Virtual Akun untuk melakukan pengisian saldo Starbucks Card, selanjutnya kita bisa Buka aplikasi DANA untuk melanjutkan Pengisian Saldo Starbucks Card.
  • Buka Aplikasi DANA
  • Kemudian kita pilih menu "Kirim".
  • Selanjutnya kita tempelkan Kode Pembayaran yang berhasil kita Salin di Aplikasi Starbucks Indonesia, pada Kolom Penerima / Nomor Rekening Bank, dan pilih Nama Bank ( Karena kita pilih metode pembayaran bank BCA maka di aplikasi DANA kita pilih juga bank BCA ). Lalu klik tombol "Simpan & Lanjut".
  • Maka akan muncul Nama Informasi Penerima dari Kode Pembayaran yang Kita masukan tadi, dan jika Nama Penerima yang mencul terdapat kata "Strabuc", maka dapat dipastikan bahwa Kode Pembayaran tersebut Benar.
  • Kemudian isi Nominal pengisian saldo Starbucks Card. Sesuaikan dengan Nominal yang akan kita isi di Aplikasi Starbucks Indonesia, dan klik tombol "Bayar" untuk melakukan proses pengisian saldo Starbucks Card. 
  • Selanjutnya kita masukan PIN Transaksi aplikasi DANA untuk melakukan Konfirmasi Transfer Uang ke Starbucks Card kalian.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses pengisian saldo Starbucks Card sukses. Dan tunggu Saldo masuk ke Dalam kartu Starbucks Card kalian.
Nah, itu dia penjelasan singkat tentang cara melakukan top up/pengisian saldo Starbucks Card melalui aplikasi DANA. Gimana mudah bukan? Pastinya, gampang dan juga gak ribet. Jangan lupa untuk gunakan terus Starbucks Card kalian sebagai alat pembayaran di Starbucks Store. Dan nikmat promo dan penawaran menarik Starbucks Card.

Akhir Kata

Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami, jangan lupa untuk klik tombol Subscribe dihalaman blog ini. Agar Kalian tidak ketinggalan Informasi terupdate lainnya.

Comments

Popular posts from this blog

Top Up Saldo DigiPos Via Dana Gratis Biaya Admin

Cara Daftar Kartu Member Circle K

Cara Daftar Chip Dompul XL Terbaru

Data Pribadi Yang Dilarang Kominfo Untuk Disebarkan Di Internet

Subscribe Newsletter

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

About Info Kaleng Kaleng

Blog informasi seputar penggunaan aplikasi mobile yang bermanfaat untuk keperluan sehari - hari. more →