Modal awal yang dibutuhkan untuk berjualan paket internet dan juga pulsa cukup terjangkau mungkin kisaran 200 - 500 ribu untuk saldo awal, kita sudah bisa berjualan pulsa dan paket internet. Yang penting produk yang kita pasarkan lengkap, untuk Media promosinya cukup mengandalkan Media sosial yang kita miliki Atau jika kalian punya usaha warung kecil di rumah bisa di pasang banner atau sepanduk kecil sebagai media informasi ke warga sekitar bahwa kita menjual produk digital berupa Pulsa dan juga paket internet.
Yang penting jangan membiarkan pembeli utang produk pulsa dan paket internet terlalu lama, karena perputaran uang akan terhambat. Karena kita tahu bahwa keuntungan dari produk Pulsa dan paket internet tidak seberapa, paling kisaran 1 - 5 ribuan. Jika mau ngutangin mending pilih-pilih orang, yang bisa dipercaya.hehe
Baca Juga :
Lalu bagaimana cara mencari agen pulsa yang murah dan juga terpercaya? Untuk Agen pulsa yang murah dan terpercaya kalian bisa mencarinya di PlayStore, banyak sekali aplikasi untuk penjualan pulsa yang murah dan terpercaya. Dan harganya cukup kompetitif dibandingkan dengan konter pulsa yang cukup besar. Untuk kalian yang memang punya rencana buka usaha konter pulsa kecil-kecilan dan lagi cari agen pulsa yang murah dan terpercaya, berikut ini saya sampaikan beberapa aplikasi android yang bisa kita gunakan untuk berjualan pulsa dan paket internet yang murah, lengkap dan terpercaya.
1. BukaKios
Untuk aplikasi jual pulsa dan paket data yang saya rekomendasikan pertama adalah aplikasi BukaKios karena produk digital nya sangat lengkap dan murah, mulai dari paket internet harian dan juga bulanan, dan untuk penjualan produk pulsa kalian bisa menggunakan fitur Transfer pulsa yang harganya sangat murah dibandingkan harga pulsa reguler. Cara pengisian saldonya juga mudah, kita bisa top up melalui Minimarket, Transfer bank, atau beli kode voucher di Aplikasi Shopee untuk kita reedem menjadi saldo BukaKios. Untuk pendaftaran akun BukaKios kalian bisa Klik link dibawah ini.
2. Zona Kuota
Untuk pilihan Agen pulsa selanjutnya kalian bisa menggunakan aplikasi Zona kuota, karena Daftarnya mudah tidak perlu menggunakan kartu Identitas kita sebagai Verifikasi Data. Cukup gunakan nomor handphone dan juga bertransaksi produk pulsa dan paket internet minimal 2x dalam 1 hari, kita sudah bisa mendaftar menjadi reseller produk Zona Kuota. Yang dimana harga akan lebih murah dari biasanya. Dan untuk transaksinya cukup cepat. Cocok sekali untuk digunakan bagi pemula yang ingin Buka usaha konter pulsa. Hanya kekurangan dari aplikasi Zona Kuota, terkadang Notifikasi keberhasilan transaksi tidak bisa di ketahui. Untuk daftar akun Zona Kuota kalian bisa klik link dibawah ini.
3. VP_Nusantara
Virtual Payment Nusantara merupakan aplikasi penjualan pulsa dan paket internet yang lengkap, murah dan juga terpercaya, aplikasi ini bisa kita hubungkan dengan aplikasi Dompet Digital KasPRO sebagai metode pembayaran produk pulsa dan juga paket Internet, dan yang pasti sangat memudahkan kita untuk bertransaksi. Untuk produk Digital yang disediakan oleh aplikasi VP_Nusantara sudah sangat lengkap dan juga harga beli yang kompetitif dibandingkan agen pulsa lainnya. Untuk mendaftar akun VP_Nusantara kalian bisa klik link dibawah ini.
4. Order Kuota
Yang terakhir ada aplikasi Order Kuota yang bisa kita gunakan untuk melakukan transaksi penjualan pulsa dan paket data, Bukan Hanya menyediakan berbagai jenis produk pulsa dan paket internet, di aplikasi ini kita juga diberikan media promosi berupa spanduk, banner dan juga list daftar harga yang bisa kita jadikan media promosi usaha jualan pulsa dan paket internet kita. Untuk produk Digitalnya juga cukup lengkap, tersedia voucher internet mulai dari paket harian hingga bulanan dari berbagai provider, dannkita juga bisa melakukan injek paket data ke voucher fisik. Dan harga pembelian masih kompetitif lah.
Nah, itu dia beberapa aplikasi agen pulsa dan paket internet yang bisa kita gunakan untuk yang baru mulai usah Konter pulsa, masih banyak sih Aplikasi yang dapat kita gunakan untuk berjualan pulsa dan paket internet yang ada di PlayStore, cuma kalau secara pengalaman saya lebih sreg ke 4 aplikasi ini. Kalian bisa coba-coba biding harga untuk mencari harga termurah dari beberapa aplikasi tersebut.
Akhir Kata
Semoga informasi yang saya berikan bisa bermanfaat dan mudah dipahami. Jangan lupa untuk klik tombol Subscribe dihalaman blog. Agar tidak ketinggalan berita terbaru lainnya.
0 Comments