Cara Print Dokumen & Foto Langsung Dari Handphone Android



Hallo.. ketemu gaess lagi. Dalam postingan kali ini saya akan berbagi informasi tentang aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk Print dokumen atau foto langsung dari Handphone kamu yang bernama NokoPrint. Jadi NokoPrint ini merupakan aplikasi penghubung Handphone Android dengan printer gaess. Jadi kalian ga usah ribet - ribet buka PC atau Laptop jika ingin melakukan Print dokumen.

Nah, lalu bagaimana cara penggunaannya?? Apakah Susah?? Tidak, gaess caranya gampang banget. Kalian cukup membeli USB OTG yang harganya relatif murah tergantung merk ya gaess, mungkin dikisanan antara 30 ribu s/d 50 ribu itu pun sudah yang bermerk loh. Jadi USB OTG ini fungsinya untuk menyambungkan kabel printer dengan Handphone kalian.



Namun untuk saat ini aplikasi NokoPrint sudah dilengkapi dengan koneksi nirkabel / Wireless ya, karena printer sekarang sudah support dengan koneksi tersebut. Jadi jika kalian memiliki Printer yang support koneksi Wireless tidak perlu menggunakan USB OTG untuk koneksinya.

Aplikasi NokoPrint bisa kalian download secara gratis di PlayStore ya gaess. Atau bisa melalui Link dibawah ini.


Ok langsung saja ya gaes saya akan mencoba menjelaskan cara penggunaan aplikasi NokoPrint ini. Jika kalian sudah mendownload aplikasinya langsung buka saja ya.

Pada halaman utama ada 3 pilihan yang bisa kalian gunakan untuk melakukan printing ya, kalian bisa print Foto, Dokumen dan Halaman Website gaes.


🔹Yang pertama siapkan USB OTG, Kertas  dan Printer. Dan untuk memulai koneksi antara Handphone kalian dengan printer klik gambar printer yang ada dibawah layar gaes.

🔹 Tahap berikutnya colokan terlebih dahulu USB OTG ke Handphone kalian. 🔹Lalu Hidupkan Printer yang kalian punya dan hubungkan kabel USB printer nya ke USB OTG yang sudah dipasang tadi. 🔹Tunggu sampai Aplikasi NokoPrint benar - benar membaca hardware printer kalian. Dalam contoh saya menggunakan printer merk EPSON seri L3110.

🔹Jika printer sudah terbaca oleh aplikasi NokoPrint kalian bisa kembali ke halaman utama dan bisa langsung mulai mencetak dokumen atau foto gaes.


🔹Lalu pilih salah satu foto atau dokumen yang ingin kalian cetak. Lalu untuk mengatur pilihan kertas, margin atau kualitas gambar. Kalian kilk tombol seperti gambar dibawah ini gaess.

🔹Maka aplikasi akan menampilkan beberapa pengaturan untuk mencetak dokumen yang bisa kalian atur sesuai kebutuhan.

1️⃣. Salinan : Printer bisa mencetak 1 lembar untuk 1 halaman atau bisa 2 / 3 untuk 1 halaman.
2️⃣. Halaman : Printer mencetak halaman awal saja atau bisa juga semua halaman.
3️⃣. Kertas : Kalian bisa mengatur kertas yang digunakan untuk mencetak dokumen bisa A4, F4, A5, A5, dll. Disesuaikan dengan kemampuan printer yang kalian gunakan. 
Dan jika sudah selesai mengatur keluaran cetak nya kalian tinggal klik "OK" saja.

🔹 Selanjutnya kalian tinggal klik tombol "Mencetak" saja untuk proses print dokumen dan tunggu sampai proses selesai.  Sampai muncul notif "Tugas Mencetak Dikirim ke Printer".

🔹Dan berikut hasil print menggunakan aplikasi NokoPrint gaess. Cukup bagus bukan..

Gimna gaess cukup mudah bukan cara print dokumen menggunakan aplikasi NokoPrint ini. Mudah-mudahan bisa bermanfaat dan mudah dimengerti ya. Jika ada pertanyaan silahkan langsung saja komen di kolom komentar. See U.

Post a Comment

0 Comments